Sabtu, 30 Juli 2011

Iwan Fals dan Indonesia

Virgiawan Listianto, begitu Iwan Fals diberi nama ketika lahir pada tanggal 3 September 1961. Sewaktu masih kecil umur 13 tahun dia nekat untuk turun ke jalan tuk mengamen di bandung. Dia mengamen membawakan lagu ciptaannya sendiri unik memang,diselingi dengan humor yang jenaka.
Pribadi dan sosok yang enerjik dan penuh semangat ini mondar mandir dijalanan block M jakarta. Dia tergabung dengan penyanyi penyanyi jalanan yang terdapat di gelanggang remaja bulungan. Seketika dari kumpulan pengamen ini punya ide tuk mengadu nasib di kota besar Jakarta dengan modal sepeda motornya dia membuat master,kelompok amburadul begitu mereka sebut nama band,mereka rekaman tapi tidak berjalan mulus.Pada akhirnya Iwan Fals mengamen lagi. di sela sela kesibukan mengamen Musica Studio sedang mencari bakat bakat musisi alami tertautlah iwan fals disana setelah mencoba menyanyikan lagu ciptaannya sendiri dan berhasil merekam menjadi album Sarjana Muda. Iwan mengangkat tema realitas kaum susah, ketidak adilan, pendobrakan dan masalah masalah sosial ke dalam lagu lagunya. Seiring kesuksesan yang dia raih dari album Sarjana Muda, Iwan pun meninggalkan profesi lamanya sebagai seorang pengamen.masa orba  banyak lagu protes akan pemerintahan dibuat oleh Iwan Fals dan mengakibatkan ia akrab dengan cekal. Sebut saja hits Wakil Rakyat, Oemar bakri, Tampomas, Sumbang dll. Iwan Fals menjadi simbol pemimpin bagi rakyat kecil. Sepeninggal Galang anak pertamanya Iwan Fals absen 8 tahun tidak bermusik. seleranya hilang untuk membuat lagu protes lagi. ini terbukti dari keluarnya album Suara Hati (2002) dan album Iwan Fals in Collaboration (2003) yang mengangkat tema cinta. Tapi album protesnya lahir juga setelah sekian lama publik menunggu yaitu album Manusia Setengah Dewa yang kembali memuat kritisi tajam sinisme. Iwan Fals pun kembali dikukuhkan sebagai simbol pembela kaum lemah terhadap penguasa yang semena mena.

0 komentar:

Posting Komentar

 

the lizard king Copyright © 2010 | Designed by: Compartidisimo